infobola.netArsenal kembali mempermalukan Real Madrid, kali ini di hadapan pendukung tim lawan. The Gunners memetik kemenangan tandang 2-1 untuk menyingkirkan sang juara bertahan.

Kamis 17 April 2025, Arsenal menyambangi Madrid di Santiago Bernabeu dalam duel leg kedua perempat final Liga Champions 2024/2025. Skuad Mikel Arteta boleh percaya diri bermodalkan kemenangan 3-0 di leg pertama pekan lalu.

Kali ini, Madrid aktif menyerang, tapi justru Arsenal yang lebih sering mengancam. Dua gol Arsenal dicetak oleh Bukayo Saka (65′) dan Gabriel Martinelli (90+3′), Madrid sempat membalas melalui Vinicius Junior (67′).

Kemenangan ini mengantar Arsenal ke babak semifinal Liga Champions 2024/2025, bakal berhadapan dengan PSG yang sudah lebih dahulu lolos. Real Madrid harus tersingkir.

Babak Pertama

Laga dimulai dengan tempo sedang, permainan terbuka. Madrid mengambil inisiatif serangan, Arsenal bertahan, tapi tampak siap dengan serangan balik.

Menit ke-10, Arsenal mendapatkan penalti untuk pelanggaran Asencio. Saka maju sebagai algojo dan gagal! Tembakannya lemah dan bisa dihentikan Courtois. Skor 0-0.

Menit ke-28, giliran Madrid yang menuntut hadiah penalti. Laga dihentikan cukup lama untuk pengecekan VAR. Wasit utama sampai harus mengecek tayangan ulang sendiri dan akhirnya memutuskan tidak ada pelanggaran, tidak ada penalti.

Madrid membawa bola, tapi serangan-serangan mereka terus menemui jalan buntu. Arsenal memegang kontrol ritme dengan sangat baik. Skor 0-0 menutup duel 45 menit pertama.

Babak Kedua

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *