Real Madrid vs PSG: Yakin Mbappe Main, Pochettino Ogah Lihat Skuad Lawan
infobola.net – Mauricio Pochettino tahu betul apa yang harus dilakukan timnya di laga Real Madrid vs PSG, leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2021/22, Kamis (10/3/2022).
Pertandingan ini diyakini akan berjalan sengit dan seimbang. PSG boleh sedikit percaya diri dengan bermodalkan kemenangan 1-0 di leg pertama lalu.
Kala itu, gol tunggal PSG dicetak Kylian Mbappe di ujung laga (90+4′). Madrid bermain lebih buruk, PSG berhasil memanfaatkannya meski hanya satu gol.
Masalahnya, kini Mbappe diragukan tampil di laga Real Madrid vs PSG. Apa kata Pochettino?
Yakin Mbappe main
Mbappe mengalami cedera di sesi latihan beberapa hari lalu. Bahkan, dia harus melewatkan pertandingan PSG di Ligue 1 akhir pekan lalu.
Meski begitu, Pochettino yakin Mbappe akan fit tepat waktu untuk bermain. Memang belum pasti, tapi ada peluang besar.
“Kami sudah bicara, dia [Mbappe] baik-baik saja. Saat itu dia menderita dan kesakitan, tapi dua jam setelahnya dua bisa berjalan dengan mudah,” kata Pochettino di Standard.
“Saya harap dia bisa berlatih dengan baik setelah sesi konferensi pers ini.”
Madrid timpang
PSG boleh percaya diri karena Madrid akan kehilangan beberapa pemain penting. Casemiro dan Mendy dipastikan absen karena akumulasi kartu. Kroos juga mungkin absen karena cedera hamstring. Meski begitu, Pochettino ogah memandang remeh.
“Real Madrid tidak akan mengubah gaya main mereka hanya karena cedera dan absennya pemain. Filosofi bermain mereka masih sama,” lanjut Ancelotti.
“Kami mengenal satu sama lain dengan sangat baik, kami telah menyaksikan semua pertandingan mereka dan mereka pun demikian. Kami perlu menunjukkan intensitas dan mencoba mengontrol bola.”
Spekulasi Mbappe
Di sisi lain, laga Real Madrid vs PSG ini mungkin jauh lebih berarti bagi Mbappe. Sudah jadi rahasia umum bahwa Mbappe dibidik Madrid untuk jadi superstar berikutnya.
“Dia sudah dewasa meski masih berusia muda. Saya tidak meragukan Kylian. Dia tidak akan mengubah gaya mainnya hanya karena isu di luar lapangan,” tutup Pochettino.
Sumber : bola.net